nbsp nbsp RADAR PALEMBANG Pengunjung Rumah Sakit Umum Daerah RSUD Siti Fatimah Provinsi Sumatera Selatan kini bisa menikmati sajian kopi dan beragam camilan lezat di Kopi Suway 3 0 yang berada di pojok kiri area lobby rumah sakit Coffee shop dengan desain interior menarik ini dapat dimanfaatkan sebagai tempat ngopi sembari menunggu keluarga maupun kerabat berobat di rumah sakit yang berada di Jalan Kol H Burlian Sukabangun Palembang Pertama datang ke rumah sakit ini saya melihat belum ada tempat buat minum atau makan Kalau mau beli mesti keluar Akhirnya saya ngurus izin dengan pemerintah kalau misal boleh jadi tempat nongkrong tanpa merokok dan Alhamdulillah ternyata bisa lalu saya dan adik saya Fidel buka coffee shop ini ujar Leony didampingi Fidel pemilik Kopi Suway 3 0 saat dibincangi kemarin Ditambahkannya Kopi Suway menyajikan kopi Sumsel seperti Pagar Alam Lintang Empat Lawang Muara Enim dan lainnya Awalnya kami pakai kopi dari Lampung karena kami pertama buka di sana Berhubung adik saya banyak rekanan kopi di sini sekarang kita pakai kopi Sumsel tutur putri dari Gubernur Sumsel ini Nama suway sendiri disebutkan Leony diambil dari bahasa Komering suai yang artinya sembilan sesuai dengan nomor rumah yang ada di Lampung Pada saat memutuskan buka cabang pertama kali di Palembang sesuai saran Ibunda Feby Herman Deru nama Suway pun ternyata pas di lidah masyarakat Palembang yang kerap menggunakan kata suailah dalam percakapan sehari hari Sementara Fidel menambahkan Kopi Suway tidak hanya menyediakan minuman saja namun aneka camilan sederhana sesuai lidah konsumen seperti siomay Lampung yang menjadi menu andalan batagor mentai aneka roti dan lainnya Kita di sini coffee shop yang santai bukan yang modern seperti di tempat lain yang makanannya aneh aneh Kita lebih ke menu yang simpel sederhana sesuai dengan lidah konsumen dan harga terjangkau jangan sampai konsumen datang cuma bisa minum gak bisa makan karena harga makanan mahal Kalau kita beda di sini kita sajikan harga makanan lebih murah dari minuman Untuk makanan kita mulai dari Rp 15 000 minuman di bawah Rp 20 000 ungkapnya Untuk jam operasional dijelaskannya mulai dari pukul 8 00 20 00 WIB Namun ke depan tidak tertutup kemungkinan Kopi Suway akan buka 24 jam Karena kita masih kondisi pandemi jadi pengunjung dibatasi Tapi nanti setelah semua sudah divaksin mungkin kita akan buka 24 jam karena ada permintaan untuk yang jaga malam tutupnya hen
Pertama, Coffee Shop Minimalis di RSUD Siti Fatimah
Minggu 17-10-2021,08:00 WIB
Kategori :