Ratusan Orang di Palembang Tertipu Aplikasi GR

Senin 13-12-2021,15:59 WIB

RADAR PALEMBANG Berbagai cara dilakukan orang untuk melakukan penipuan salah satunya perusahaan aplikasi yang bernama Get Rich GR yang melakukan penipuan terhadap ratusan orang di Palembang Bahkan disinyalir di Indonesia ada hampir 5 ribu lebih mitra GR Untuk menjadi mitra GR para mitra harus melakukan penyetoran terlebih dahulu mulai dari ratusan ribu hingga jutaan dengan kategori VIP 1 hingga 7 Ketika sudah menjadi mitra para korban hanya melakukan klik iklan setiap hari untuk VIP 1 sehari bisa mendapatkan keuntungan Rp 17 ribu hingga ratusan ribu sesuai dengan VIP yang diikuti HMP mengaku menjadi salah satu korban namun dirinya tidak begitu mengalami kerugian yang besar Jangan mudah tergiur dengan keuntungan yang besar seperti dijanjikan GR karena semua itu penipu kata HMP Senin 13 12 Menurut HMP persoalan mulai muncul ketika mitra pada pekan lalu tidak bisa melakukan penarikan melalui online penjelasan dari Manajemen GR karena membantu korban musibah di Lumajang dengan nilai Rp 100 miliar sehingga pencairan mitra GR terganggu Namun mulai mandeg ketika mitra tidak bisa melakukan penarikan padahal uang yang di aplikasi GR cukup besar ujar dia Pihak GR menjanjikan bisa melakukan penarikan namun mitra harus menyetor kembali uang hijau Jangan percaya karena itu penipuan ada temen saya yang kembali menyetor uang namun tidak bisa menarik kembali kata dia Mulai saat ini aplikasi tersebut tidak bisa dibuka karena sudah diapus atau tidak bisa diakses baik oleh Radar Palembang maupun para mitra Sementara itu manajemen GR Susan ketika dihubungi tidak mau merespon baik melalui telepon maupun watshap zar

Tags :
Kategori :

Terkait