BANNER BSB
Banner Honda PCX 160 2025

Trend Hijab Lebaran 2026: Pasmina, Hijab Meleyot hingga Hijab Malaysia

Trend Hijab Lebaran 2026: Pasmina, Hijab Meleyot hingga Hijab Malaysia

Hijab Malaysia diperkirakan akan menjadi pilihan pelengkap untuk mempercantik kaum muslimah di lebaran Idul Fitri 1447 H nanti. --

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.ID - Trend fesyen untuk Lebaran 2026, tak hanya soal baju rompi lepas yang saat ini sedang digandrungi kawula muda hingga orang tua, ada juga Trend hijab yang menjadi pelengkap untuk mempercantik kaum muslimah di lebaran Idul Fitri 1447 H nanti. 

Berbagai model, motif hingga bahan menjadi daya saing pelaku hijab di pasar tanah air untuk memikat hati para pelanggannya.

Hal ini terpantau di beberapa media sosial yang sudah gencar mempromosikan produk hijab mereka dengan data tarik tersendiri. 

Simak berikut trend Hijab 2026 untuk Lebaran 2026:

BACA JUGA:Intip Model Baju Lebaran 2026 : Gamis Rompi Lepas Jadi Trend Baju Lebaran 2026

Pashmina 

1. Pashmina viscose

Pashmina viscose adalah jilbab panjang berbahan serat selulosa alami (kayu/bambu) yang populer karena teksturnya super lembut, ringan, adem, dan jatuh (flowy), sangat cocok untuk gaya kasual hingga formal.

Bahan ini menyerap keringat, nyaman digunakan, dan memiliki kilau alami, menjadikannya pilihan trendi untuk pemakaian sehari-hari yang membutuhkan kenyamanan maksimal. 

Berikut adalah detail mengenai pashmina viscose:

BACA JUGA:6 Keutamaan Bulan Sya'ban: Malam Nisfu Sya'ban Salah Satunya, Simak Penjelasannya

Karakteristik Bahan: Ringan, jatuh (flowy), sangat lembut di kulit, dingin saat dipakai, dan menyerap keringat. Bahannya cenderung tipis, sehingga disarankan memakai ciput/inner agar lebih rapi.

Keunggulan: Nyaman dipakai seharian tanpa rasa gatal atau gerah. Memberikan kesan mewah karena sedikit berkilau dan sangat mudah di-styling.

Perawatan: Disarankan mencuci secara manual dengan tangan (kucek lembut) dan hindari penggunaan mesin cuci untuk mencegah kerusakan.

Sumber: