Keandalan Listrik PLN pada Perayaan HUT RI ke-79 di IKN Diapresiasi Berbagai Kalangan

Keandalan Listrik PLN pada Perayaan HUT RI ke-79 di IKN Diapresiasi Berbagai Kalangan

Keandalan Listrik PLN pada Perayaan HUT RI ke-79 di IKN Diapresiasi Berbagai Kalangan--dokumen/radarpalembang.com

PENAJAM PASER UTARA, RADARPALEMBANG.ID - Pasokan listrik yang andal dan hijau PT PLN (Persero) dalam mendukung pelaksanaan upacara HUT RI ke-79 di Ibu Kota Nusantara (IKN) Nusantara menuai apresiasi berbagai kalangan.

Staff Khusus Kepala Otorita IKN merangkap Juru Bicara Otoritas Ibu Kota Nusantara (OIKN), Troy Pantouw mengapresiasi seluruh pemangku kepentingan dan mitra yang sudah mendukung termasuk PLN. 

"Tentu kehadiran listrik menjadi salah satu peran vital dalam suksesnya HUT RI ke-79 yang pertama kalinya diselenggarakan di IKN.

Kami mengapresiasi langkah PLN yang telah mendukung suksesnya acara ini melalui pasokan listrik hijau yang andal," ujar Troy.

BACA JUGA:Program PLN Peduli Dukung Pengembangan Pendidikan Bagi 20.848 Penerima Manfaat di Semester I 2024

BACA JUGA:Jelang Agustusan, PLN UP3 Lubuklinggau Himbau Warga Tak Pasang Umbul-umbul Dekat Jaringan Listrik

Mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama Kusubandio yang turut hadir pada HUT RI ke-79 di IKN mengungkapkan suksesnya pelaksanaan upacara di IKN tidak lepas dari dukungan sistem kelistrikan PLN.

“Kita sangat bersyukur gelaran Upacara HUT ke-79 Kemerdekaan RI di IKN telah terlaksana dengan lancar.

Kami juga mengapresiasi listrik yang begitu andal dan hijau dari PLN dalam mendukung momen bersejarah ini,” kata Wishnutama.

PLN tidak hanya memastikan pasokan listrik aman tetapi juga menyiagakan para personel di setiap venue acara. Sehingga, pelaksanaan acara berjalan lancar tanpa gangguan kelistrikan.

“Bahkan, tidak hanya pasokan listriknya, para personel PLN juga sangat sigap membantu panitia dalam menyiapkan instalasi di tiap venue acara,” tambahnya lagi.

BACA JUGA:Rekening PJU Lunas Tepat Waktu, PLN Berikan Penghargaan kepada Walikota Bengkulu

BACA JUGA:Program TJSL Terbukti Berdampak Positif, Dirut PLN Jadi Pemimpin Transformasi Bisnis Berkelanjutan

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, penyediaan pasokan listrik untuk IKN dilakukan secara matang dengan menyiapkan infrastruktur pendukung serta mengandalkan sumber energi bersih. 

Sumber: