Toyota Sumbang 60 Persen Ekspor Kendaraan Nasional, 132.000 Unit ke 80 Negara di Dunia

Toyota Sumbang 60 Persen Ekspor Kendaraan Nasional, 132.000 Unit ke 80 Negara di Dunia

Toyota menyumbang 60 persen dari ekspor kendaraan nasional selama semester pertama 2024 dengan total 132.000 unit kendaraan utuh ke lebih dari 80 negara--antaranews.com

Sementara itu Wakil Presiden Direktur PT TMMIN Bob Azam mengungkapkan, kinerja positif dalam kendaraan elektrik memperlihatkan kalau inovasi teknologi kendaraan elektrifikasi Toyota bisa diterima baik di pasar internasional.

Bahkan, hasil produksi lokal ini punya potensi menguatkan daya saing industri otomotif Indonesia. 

"Pencapaian ekspor kendaraan elektrifikasi Toyota melalui model Kijang Innova Zenix Hybrid dan Yaris Cross Hybrid pada semester pertama di tahun 2024 ini tidak hanya memperkuat kedalaman industri Toyota di Indonesia sebagai produsen kendaraan berteknologi tinggi yang diminati secara global, tetapi juga menggarisbawahi pentingnya pengembangan industri otomotif yang berdaya saing," tuturya.

BACA JUGA:Penjualan Mobil Listrik Meningkat, Toyota Hadirkan Prius Hybrid di Indonesia, Cek Harganya

BACA JUGA:Data Gaikindo Juni 2024, Toyota Cayla Sepi Peminat dan Tertinggal Jauh dari 'Kembarannya' Daihatsu Sigra

Penjualan Toyota di GIIAS 2024

PT Toyota Astra Motor (TAM) mencatatkan pertumbuhan penjualan yang cukup positif selama gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.

Pabrikan asal Jepang ini, mampu meraih pemesanan hingga 6.202 unit, dengan Kijang Innova mendominasi sebanyak 1.968 unit dan diikuti duo Avanza serta Veloz sebanyak 1.395 unit.

Model hybrid, Toyota Kijang Innova Zenix HEV mendominasi 75 persen dibanding versi bensin, dengan SPK sebanyak 1.305 unit.

Secara total, kendaraan elektrifikasi Toyota berhasil terjual sebanyak 1.724 unit atau meningkat 37 persen dari gelaran yang sama tahun lalu.

"Semoga catatan penjualan yang positif ini dapat memperkuat penjualan Toyota dan berkontribusi besar pada peningkatan pasar otomotif nasional Indonesia di Semester dua 2024," ujar Vice President Director PT TAM, Henry Tanoto, dalam keterangan resmi, Kamis, 1 Agustus 2024.

Sementara itu, all new Avanza dan Veloz menempati posisi kedua, dengan raihan 1.395 unit SPK selama pameran yang berlangsung di ICE BSD, Tangerang, 18 sampai 28 Juli 2024.

Sumber: