Bubur Kampiun Enak di Palembang, Dapur Uni Denay Sangat Autentik dan Menggelitik Lidah

Bubur Kampiun Enak di Palembang, Dapur Uni Denay Sangat  Autentik dan Menggelitik Lidah

Dapur Uni Denay yang berlokasi menyediakan bubur kampiun khas minang dengan cita rasa yang lezat.-henny/radarpalembang.com-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COMBubur Kampiun, kudapan legendaris khas Minang memang tidak banyak tersedia di Kota Palembang. Hanya segelintir orang saja yang menyediakan makanan dengan cita rasa gurih, legit, dan menggelitik lidah ini.

Salah satunya Dapur Uni Denay yang berlokasi di Jalan DI Panjaitan No 21 depan pusat perbelanjaan JM Plaju Palembang.

Deny , pemilik Dapur Uni Denay menyebutkan, bubur kampiun menjadi menu favorit yang selalu diburu pelanggan setiap akhir pekan.

“Bubur kampiun hanya tersedia di hari Sabtu dan Minggu. Jadi kalau datang agak siang dikit sudah keburu habis karena bubur kampiun ini termasuk salah satu menu favorit dan masih sedikit yang jual di sini,” ujarnya saat dibincangi Minggu 2 Juni 2024.

BACA JUGA:Resmi Buka di PIM, Haraku Ramen Punya Saus Tempura Terinspirasi Cuka Pempek

Bubur kampiun membutuhkan teknik khusus dalam pengolahannya dan tidak banyak orang yang menguasai teknik tersebut.  Apalagi, setidaknya, ada enam macam isian untuk melengkapi hidangan ini. 

“Buat bubur kampiun itu lebih repot ketimbang menu Minang lainnya, jadi kita bikin hanya untuk wekeend saja,” ujarnya.

Untuk isian bubur sumsum sendiri ada candil ketan, bubur sum-sum, ketan hitam, lupis, kolak ubi jalar kuning, dan pisang.

Sementara, untuk kuah bubur terbuat dari santan yang dimasak dengan gula aren dan gula pasir. Bubur kampiun dibanderol dengan harga Rp13.000 per porsi.

BACA JUGA:Bubur Ayam Tanpa Kuah, Lebih Gurih Lebih Nampol, Ada di Palembang

Selain bubur kampiun, lontong pical juga menjadi incaran pembeli yang datang. Bagaimana tidak, lontong yang dilengkapi dengan daun singkong, kacang panjang, kubis, telur rebus, dan mi kuning ini memiliki kuah yang legit, perpaduan kuah kacang dan gulai nangka.

Tidak hanya itu, untuk bahan mie kuning,  langsung didatangkan dari Padang sehingga tetap mempertahankan cita rasa autentik seperti di Ranah Minang. Untuk satu porsi lontong pical dibanderol dengan harga Rp13.000.

Dapur Uni Denay juga menyediakan puluhan jajanan seperti ketan serundeng, lupis, martabak kentang, risol ketan, pisang goreng Padang, aneka bubur seperti bubur sum-sum, ketan hitam, kacang ijo, aneka bolu, dan lainnya yang dibanderol mulai dari harga Rp1.000 - Rp13.000.

Tempat dengan jam operasional mulai pukul 6.00 hingga 10.00 WIB ini juga menyediakan snack untuk berbagai acara  dengan harga Rp10.000 per kotak.

Sumber: