Profesional Muda Wajib Mampir ke Kedai Kiry, Bisa WFC di Sini, Yuk Intip Fasilitasnya yang Wah!

Profesional Muda Wajib Mampir ke Kedai Kiry, Bisa WFC di Sini, Yuk Intip Fasilitasnya yang Wah!

Menu yang ditawarkan di Kedai Kiry yang siap menggelitik lidah para profesional muda dan kaum milenial di Palembang.-henny/radarpalembang.com-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COMKedai Kiry, resto di Jalan Hangsuro Talang Semut Palembang yang resmi dibuka 26 Mei 2024, menawarkan konsep yang terbilang unik.

Work from cafe (WFC) yang belakangan kian populer di kota metropolis termasuk Palembang, menjadi salah satu daya tarik Kedai Kiry.

WFC memberikan suasana berbeda sehingga diharapkan bisa merangsang kreativitas, selain tentu bisa menghilangkan suntuk.

“Kita mengusung konsep WFC. Kita menyasar profesional muda yang butuh tempat meeting, mau lobi klien, bahkan bisa buat gathering,” terang Rizki Sanggara, owner Kedai Kiry saat dibincangi, Minggu 26 Mei 2024 .

BACA JUGA:Ternyata Ini Rahasia Pondok Pindang Umak Jakabaring Bikin Pembeli Rela Antre

Ada beberapa ruang VIP yang tersedia untuk keperluan tersebut. Semua ruang customable atau dapat disesuaikan dengan keinginan para tamu.


Salah satu fasilitas di Kedai Kiry adalah kolam renang yang bisa dipakai pada akhir pekan.-henny/radarpalembang.com-

“Kalau dipecah kecil, kita punya empat ruang VIP. Dua ruang yang bisa digabung untuk meeting dengan kapasitas 60 orang atau dibagi dua untuk 30 orang per ruangan, customable pokoknya,” ujar Angga, biasa ia disapa.

Sementara untuk dua ruang lainnya dengan kapasitas 6 dan 10 orang bisa untuk keperluan WFC yang lebih tertutup. “Ruang VIP yang ini lebih privat,” imbuhnya.

Resto dengan total kapasitas 200 orang ini juga memberikan suasana nyaman dengan desain interior nan estetik. Bahkan tempat ini dilengkapi dengan kolam renang.

BACA JUGA:Makan Ayam Taliwang Enak di Palembang, Ada di Raso Bali Bali

“Ke depan, kita mau lihat pasar. Rencana tiap Sabtu Minggu pagi kita ada kelas renang. Ibu-ibu yang punya anak bisa ikut kelas ini dan  sarapan. Cuma saat ini blom, kita masih buka pukul 15.00 - 23.00 WIB,” terangnya.

Namun tidak bisa dipungkiri, selain kenyamanan, cita rasa  menu yang disuguhkan juga punya peran penting. Untuk itu, ia menggaet mantan chef salah satu hotel bintang lima yang ada di Jakarta.


Kedai Kiry dengan total kapasitas 200 orang ini juga memberikan suasana nyaman dengan desain interior nan estetik.-henny/radarpalembang.com-

Sumber: