Update Perolehan Suara Pilpres 2024 Terbaru, Prabowo-Gibran Unggul 70 Persen di Sumsel

Update Perolehan Suara Pilpres 2024 Terbaru, Prabowo-Gibran Unggul 70 Persen di Sumsel

Dari hasil perhitungan suara atau real count KPU terbaru yang mencapai 64 persen paslon nomor urut 02 Prabowo-Gibran meraih 70 persen suara di Sumsel--

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Dari hasil perhitungan suara atau real count KPU terbaru yang mencapai 64 persen paslon nomor urut 02 Prabowo-Gibran meraih 70 persen suara di Sumsel.

Terpantau dari situs resmi pemilu2024.kpu.go.id pasangan calon nomor urut 02 Prabowo-Gibran masih unggul dengan 70 persen di Sumsel.

Semenatara itu hingga Sabtu, 17 Februari 2024 pukul 10.00 Wib suara yang sudah masuk dari Sumsel mencapai  64,71 persen yang beradal dari 16.816 TPS yang telah diproses dengan total TPS di sumsel sebanyak 25.985 TPS.

Adapun update perolehan suara masing-masing paslon Capres-cawapres di Seumsel sebagai beriku:

BACA JUGA:Yuk Pantau Terus Update Prolehan Suara Pemilu 2024 di Link Berikut Ini

- Paslon nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 397.754 suara atau 18,36 persen.

- Paslon nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka memperoleh 1.516.865 suara atau 70,09 persen.

 - Paslon nomor urut 03 Ganjar Pranowo dan Mahfud Md yang memperoleh 249.431 atau 11,53 peren.

Terpantau paslon nomor urut 02 unggul di semua kabupaten/kota di Sumsel. Suara untuk paslon Prabowo-Gibran terbanyak dari Kabupaten Banyuasin, yakni 249.335 suara.

Disusul Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) sebanyak 143.171 suara, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur 136.735 suara, dan Kota Palembang 135.802 suara.

BACA JUGA:Komedian Komeng Ingin 27 September Hari Lahir Bing Slamet Jadi Hari Komedi Nasional

Untuk diketahui, penghitungan suara di KPU masih berlangsung sehingga angka ini bukan hasil akhir Pemilu 2024. KPU menyatakan publikasi Form Model C/D Hasil adalah hasil penghitungan suara di TPS dengan tujuan memudahkan akses informasi publik.

Cara mengetahui update perolehan suara Pemilu 2024 

Bagi masyarakat Indonesia yang ingin mengatahui update perolehan suara Pemilu 2024 dapat mengunjungin 5 Link real count berikut ini.

Sumber: