Spesifikasi Lengkap Huawei FreeClip, TWS Open Air dengan Desain C-Bridge Pertama di Indonesia
TWS Open Air Huawei FreeClip hadir di Indonesia dengan desain yang inovatif dan stylish menggunakan desain C-bridge--
PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - TWS Open Air Huawei FreeClip hadir di Indonesia dengan desain yang inovatif dan stylish menggunakan desain C-bridge.
TWS Open air Huawei FreeClip sangat cocok untuk pengguna yang ingin menikmati musik atau audio tapi tetap bisa mendengarkan keadaan sekitar.
Dimana suara sekitar yang didengar oleh pengguna bukan seperti ear true yang menggunakan mikrofon tetapi suara tersebut langsung terdengar oleh pengguna tanpa melepas TWS.
Pada kotak pembelian terdapat unit Huawei FreeClip yang juga sudah tersedia charging case, kabel charging, dan buku panduan.
Desain dari earbuds Huawei FreeClip mengadopsi desain Open ear, dimana desain ini tidak dipasang masuk ke dalam kanal telinga seperti TWS biasanya.
Desain terbuka seperti ini membuat pengguna dapat mendengar suara dari sekitar tanpa perlu melepas earbuds atau mengaktifkan fitur transparans.
BACA JUGA:Ungkap Spesifikasi Lengkap Tecno Spark 20 Series, Smartphone Harga Rp 1 Jutaan yang Anti Air
Dan hal inilah yang membuatnya aman digunakan saat aktivitas di luar ruangan seperti olahraga, berkendara, menyetir, hingga berjalan kaki di tengah keramaian.
Earbuds Huawei FreeClip dipasang dengan cara menjepitnya ke daun telinga yang tidak dipasanga menggantung seperti earbuds Open air lainnya.
Pengguna yang kurang menyukai dengan desain earbud yang menyumpal lubang telinga maka akan cocok dengan TWS Huawei FreeClip.
Huawei FreeClip TWS Open Air dengan Desain C-Bridge--
Yang lebih menartik terdapat fitur auto switch left and right, dimana fitur ini membuat tidak akan menjadi masalah jika posisi earbud-nya tertukar.
Huawei menggunakan C-Bridge design untuk bentuk earbuds-nya yang terdiri dari bagian acoustic Ball, C-Bridge serta Comfort Bean.
Pada bagian acoustik Ball berbentuk bulat berisi speaker yang ditempatkan pada bagian depan kanal telinga yang tidak menempel ke lubang telinga.
Sumber: