Caleg DPR RI Dapil Sumsel 1 Andi Asmara, Idola Baru Gen Z, Ini Deretan Aksinya
Panitia dan peserta Andi Asmara Drag race dan Drag Bike Championship Kota Palembang berfoto bersama.-DavidKarnain/radarpalembang.disway-
PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Andi Asmara, salah satu Caleg DPR RI Partai Perindo yang satu ini menjadi idola dan harapan baru bagi kaum millenial dan gen Z di Sumsel.
Hal ini bisa di lihat dari setiap kegiatan yang digelar selalu dipenuhi oleh Kalangan Millenial dan Gen Z.
Salah satu kegiatan program yang digagas dengan sebutan AKSI NYATA Andi Asmara menyasar hobi kalangan millenial dan Gen Z.
Beberapa kegiatan didukung Andi Asmara di antaranya dari dunia olahraga otomotif.
BACA JUGA:Harga Emas Antam Kamis 16 November Turun Tipis Banget, Cek per Gram di Sini
Sebagai contoh, Drag race dan Drag Bike Championship yang diadakan di Kabupaten Musi Rawas dan Kota Palembang.
Kemudian ajang Road Race di Kota Lubuk Linggau baru-baru ini pada tanggal 28 hingga 29 Oktober 2023 lalu.
Ajang Road Race di Kota Lubuk Linggau ramai dihadiri ribuan anak muda dan masyarakat umum, yang juga menarik dalam kompetisi tersebut.
AA sapaan akrab Andi Asmara, menekankan setiap kegiatan ini selalu menghadirkan pelaku UMKM binaannya.
BACA JUGA:Wow! 7 Makanan Ini Bisa Buat Panjang Umur, Baik Untuk Jantung dan Solusi Hidup Sehat
Tak hanya itu, kedepan di bulan Januari 2024, event ini akan diadakan lagi.
Caleg DPR RI dari partai perindo yang sekaligus juga ketua DPP Partai Perindo Bidang ESDM (Energi Sumber Daya Mineral) ini banyak mendukung kegiatan yang saat ini di gandrungi generasi millennial dan Gen Z, yaitu Mobile Legend.
Kompetisi Mobile Legend yang diikuti generasi millennial dan Gen Z digelar setiap bulannya ini, selalu diikuti oleh ratusan peserta.
"Kami sangat senang seperti punya harapan baru, sosok tokoh anak muda penyambung suara rakyat melalui legislatif yang mau peduli,"kata Budi HJA salah satu peserta event Drag Race.
Sumber: