Sajian Penuh Gizi dalam Semangkuk Mie Celor Khas Palembang

Sajian Penuh Gizi dalam Semangkuk Mie Celor Khas Palembang

Mie Celor merupakan sajian Mie khas Palembang yang punya banyak nilai gizi dalam setiap penyajiannya--

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Mie Celor merupakan sajian Mie khas Palembang yang punya banyak nilai gizi dalam setiap penyajiannya.

Hampir semua daerah di Indonesia mempunyai hidangan atau kuliner berbentuk Mie, begitu juga di kota Palebang yang terkenal dengan hidangan pempeknya.

Kuliner Mie khas dari Palembang Adalah Mie Celor yang punya cita rasa lezat dan gurih karena menggnakan kuah santan kental bercampur dengan kaldu udang.

Mie yang digunakan untuk membuat Mie Celor berbeda dengan sajian Mie lainya, Mie yang digunakan berbentuk besar mirip seperti kuliner Jepang Udon.

BACA JUGA:Nikmatnya 4 Makanan Berkuah Mirip Pempek, Sarapan Pagi Khas dari Palembang

Nama Mie Celor diperoleh dari peroses memasak mie ini yang dilakukan dengan cara mencelor (merebus sebentar) mie bersama dengan kecambah.

Artik kata celor sendiri dalam bahasa Palembang adalah dicelup-celupkan di air panas.

Namun terkadang banyak orang yang salah menyebutkan nama Mie ini hingga menjadi Mie Telor, meski memang dalam penyajiannya terdapat telur rebus di atasnya.

Buat kamu pecinta seafood khusunya udang kuliner Mie Celor tentunya sangat cocok, sebab Mie Celor menggunakan kuah santan dengan kaldu udang, selain itu bisanya akan ada toping potongan udang rebus diatasnya.

BACA JUGA:5 Makanan Lezat Khas Palembang Selain Pempek, Bikin Kamu Ketagihan!

Di Palembang sendiri biasanya Mie Celor disajikan saat pagi hari sebagai salah satu menu sarapan, selain itu posrsinya yang cukup besar sangat cocok untuk sumber energi tubuh di Pagi hari.

Akan sangat mudah menjumpai kuliner ini di Palembang, mulai dari gerobak di pinggir jalan hingga restoran yang khusus menyajikan kuliner-kuliner khas Palembang.

Bukan hanya lezat kuliner Mie Celor juga punya kandungan gizi yang cukup lengkap. Protein Mie Celor berasal dari toping udang dan potongan telur rebus.

Sedangkan supan vitamin, mineral, dan serat bisa didapatkan dari taoge dan kucai sebagai pelengkap kuliner ini.  Kandungan vitamin C dan E pada taoge akan membantu meningkatkan daya tahan tubuh dan menjaga kesehatan kulit secara alami.

Sumber: