Kerajinan Purun 'Rude Gebol Djuai' UMKM Binaan PLN Peduli Jangkau Instansi Pemerintahan
Pameran Saresehan Pelaku Ekraf yang dihadiri langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, Sriwijaya Bussiness Connect yang dilaksanakan HIPMI Sumsel--
BACA JUGA:PLN dan Pemimpin Perusahaan Listrik Asia Tenggara Bahas Pengembangan ASEAN Power Grid
Zuardiansyah, pendamping kelompok pengerajin Rude Gebol Djuai menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada PLN atas bantuan dan dukungan dalam pengembangan kerajinan purun asli Pedamaran, sekaligus sebagai pelestarian kerajinan lokal ramah lingkungan.
“Terima kasih banyak PLN yang telah mendukung pengembangan kerajianan purun Rude Gebol Djuai ini.
Kami berharap kerajinan purun semakin dikenal masyarakat luas dan semakin banyak yang menggunakan produknya utk mendukung kelestarian alam, serta bisa memotiviasi para anak muda untuk turut bangga akan kerajinan daerah” kata Zuardi.
Secara terpisah, General Manager PLN UID S2JB, Amris Adnan, mengatakan PLN terus berkomitmen untuk mengimplementasikan SDG’s (Social Development Goals) melalui Program TJSL PLN Peduli.
BACA JUGA:Work and Creative Space Rumah BUMN Kota Jambi Resmi Dibuka, Jadi yang Pertama di Indonesia
“Salah satu tujuan SDG's adalah partnership for the goals yang memiliki sasaran berupa peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat secara berkesinambungan.
Melalui program PLN Peduli, kami membina para pelaku UMKM untuk mencapai tujuan tersebut.
Kami juga berupaya membantu meningkatkan kapasitas UMKM binaan kami supaya bisa terus berkembang dan berkelanjutan secara jangka panjang, sekaligus mendukung program pemerintah dalam memajukan sektor UMKM Indonesia,"ujarnya.
Sumber: