PLN UP2D S2JB Lakukan Edukasi Kelistrikan Kepada Mahasiswa Kerja Praktek

PLN UP2D S2JB Lakukan Edukasi Kelistrikan Kepada Mahasiswa Kerja Praktek

PLN UP2D S2JB Lakukan Edukasi Kelistrikan Kepada Mahasiswa Kerja Praktek --

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM -  Bertepat di Ruang Rapat PLN UP2D S2JB melakukan Sosialisasi tentang Bahaya Listrik Kepada Mahasiswa Kerja Praktek.  Acara ini dihadiri oleh Manager, TL K3L dan Pegawai TAD, 28 Juli 2023.

Acara dibuka dengan sambutan oleh Manager, Rony Mochamad Ramdani mengucapkan terima kasih banyak kepada semua yang telah hadir yang sudah meluangkan waktunya untuk menghadiri kegiatan sosialisasi bahaya listrik.

Dalam sosialisasi ini, Desti menjelaskan mengenai apa itu bahaya listrik.  Bahaya listrik adalah bahaya yang timbul sebagai akibat adanya energi listrik. 

Listrik dapat menimbulkan bahaya berupa hubungan pendek, kebakaran dan sengatan listrik. Sumber bahaya listrik yang paling utama adalam penghantar listrik, yang umum dipakai pada rumah dan industri.  

BACA JUGA:PLN Berhasil Kelola FABA Hingga 1,45 Juta Ton Jadi Material Batako Hingga Tanggul Laut

BACA JUGA:Lewat Co-Firing 40 PLTU PLN Grup Mampu Turunkan Emisi Hingga 429 Ribu Ton CO2

Selain itu dijelaskan juga mengenai beberapa potensi bahaya listrik yang dapat timbul di sekitar rumah, seperti lupa mencabut charger dari stop kontak, menumpuk steker pada satu stop kontak, menyentuh perangkat listrik dengan tangan basah, membiarkan kabel terkelupas, bermain layangan dekat jaringan listrik, mendirikan bangunan dekat jaringan listrik, serta menebang pohon sembarangan di dekat jaringan listrik.  

Desti juga menjelaskan cara mengantisipasi bahaya listrik bila terjadi banjir yaitu matikan instalasi listrik didalam rumah, cabut peralatan listrik yang masih tersambung dengan stop kontak, naikan elektronik ketempat yang lebih tinggi dan hubungin PLN 123.

Dalam sosialisasi ini dapat disimpulkan kembali agar lebih berhati-hati dan peduli bahaya listrik untuk lingkungan sekitar.

Sumber: