3 Kasus Pembobolan Dana Nasabah BCA Setahun Terakhir

3 Kasus Pembobolan Dana Nasabah BCA Setahun Terakhir

Ilustrasi Gedung Bank BCA, Deretan Kasus Pembobolan Dana Nasabah BCA Setahun Terakhir. --doc radarpalembang.disway.id

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM – Kembali dihebohkan pembobolan dana nasabah, kali ini menimpa nasabah BCA di Surabaya atas nama Muin Zachry hingga Rp 345 juta.

Dirangkum Radar Palembang.Com, dalam setahun terakhir sudah ada beberapa kejahatan serupa yang menimpa nasabah BCA.

Pertama,  Seorang nasabah Bank Central Asia (BCA) Hebbie Agus Kurnia membuat thread tentang pembobolan dana yang dialaminya membuat uang ratusan juta di tabungan miliknya menjadi hilang. 

Hebbie mengaku, ia pada Minggu 27 Maret 2022, baru tersadar jika isi rekening tabungan pribadinya dibobol sama seseorang tak bertanggung jawab. 

BACA JUGA:Nasib Uang Muin Zachry Nasabah BCA Rp320 Juta Dibobol Tukang Becak

Ternyata waktu pembobolan dilakukan pelaku pada pukul 01.00 WIB dengan nilai Rp 135 juta via penarikan ATM.

Hebbie berdomisili di Kota Bandung, Jawa Barat namun, berdasarkan keterangan customer service (CS) BCA yang dikontaknya, jika penarikan ATM dilakukan di Kota Surabaya, Jawa Timur.

Hebbie pun melaporkan masalah yang menimpanya ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Bandung. 

Kedua,  kasus pembobolan dana di Rekening BCA via Mobile Banking yang terjadi pada September 2022 dengan atas nama Miseno Agus, Bogor, Jawa Barat.

BACA JUGA:BCA Hadirkan Solusi Pembayaran Melalui Sinergi dengan Perumda Air Minum Tirta Bukit Sulap Kota Lubuklinggau

Permasalahan yang sempat dilaporkan ke Polres Bogor, dimana kronologisnya pada tanggal 1 September 2022, saya menelepon halo BCA untuk mengonfirmasi laporan saya dan dari pihak customer service menginfokan kalau transaksi terjadi di daerah Medan dengan menggunakan device hp saya. Padahal saya berlokasi di daerah Parung, Bogor.

Berdasarkan data pembobolan dana nasabah yang di-publish pemilik rekening atas nama Miseno, terdapat 3 kali transaksi terjadi dengan menggunakan aplikasi Mobile Banking BCA, semua dihari yang sama yakni tanggal 23 Agustus 2022 senilai 25 juta, sebesar Rp 5,6 juta dan terakhir sebesar Rp24,99 juta. 

Terakhir, ketiga, dihebohkan dengan pembobolan uang nasabah bank BCA di Surabaya senilai Rp345 juta oleh seorang tukang becak dan tersisa hanya Rp25 juta saja,  Jumat 5 Agustus 2022 namun kembali heboh di awal Januari 2023 karena pihak keluarga mengajukan upaya hukum.

Rekening nasabah BCA atas nama Muin Zachry telah dikuras atau penarikan secara tunai di kantor bank tanpa sepengetahuan dirinya, dan alhasil dalam waktu singkat Rp320 juta lenyap.

Sumber: