Peduli Sesama, Paguyuban Guang Zhao Sumsel Bagikan Paket Imlek
Ketua paguyuban Guang Zhao Sumsel Simon Wangdra menyerahkan bantuan secara simbolis ke ketua panti Werdha Sukamaju Elly. Asif ardiansyah radar palembang.disway --
PALEMBANG, RADAR PALEMBANG - Memeriahkan perayaan tahun baru China atau Imlek 2574, Paguyuban Guang Zhao Sumatera Selatan bekerjasama dengan Mulia Group membagikan paket Imlek ke 3 panti Werdha atau Jompo yang ada di Sumsel, Minggu 15 Januari 2023.
Ketua paguyuban Guang Zhao Sumsel Simon Wangdra mengatakan, ketiiga panti Werdha itu yakni Panti Werdha Sukamaju Kenten Palembang, Panti werdha Sumarah km 16 Sukomoro Banyuasin Sumsel dan panti Werdha Myria km 7 Palembang.
"Kegiatan ini rutin kita lakukan jelang perayaan Imlek atau Sincia," ujarnya.
Untuk rute pembagjan paket, sambung Simon, pada pukul 08.30 wib ke panti Werdha Sukamaju, lalu pada pukul 09.30 wib ke Panti Werdha Sumarah Sukamoro dan pada pukul 12.00 wib ke panti Werdha Myria," "Di panti Werdga Myria kita sekalian makan bersama dengan opa oma penghuni di panti Myria," katanya.Makan
BAXA JUGA https://radarpalembang.disway.id/read/636565/ikarius-ii-palembang-peduli-sesama
Menurut Simon, paket yang dibegikan berisi beras, minyak sayur, kecap, obat obatan, alat alat kesehatan sabun, handuk, makanan ringan dan angpau. “Total paket yang kita bagikan sekitar 108 paket dengan rincian 17 paket ke panti Werdha Sukamaju, 35 paket ke Panti Werdha Sumarah dan 56 paket ke Myria. Semoga bantuan paket Imlek ini bisa bermanfaat bagi opa oma yang akan merayakan Imlek," ucapnya
Simon juga menambahkan selain menyalurkan ke Panti Werdha, Paguyuba Guang Zhao juga membagikan paket ke 50 keluarga pra sejahtera yang merayakan Imlek.”Bantuan paket keluarga prasejahterah berupa sembako, kue dan manisan sincia, Syrup dan angpao,”ujarnya.
BACA JUGA
https://radarpalembang.disway.id/read/637174/sambut-imlek-tk-manggala-school-gelar-lomba-mewarnai-anak-kolaborasi-dengan-orangtua
Simon juga mengucapkan banyak terimakasih kepada yang tak terhingga atas dukungan para donatur baik berupa sumbangan pikiran, dana maupun makanan yang telah disalurkan melalui kami semoga dapat bermanfaat.“Semoga Tuhan membalas segala kebaikan para donatur dan diberi rezeki yang berlipat-lipat , panjang umur, sehat, sukses dan bahagia selamanya,”katanya
Elly Kepala Panti Werdha Sukamaju mengucapkan banyak terimakasih atas bantuan yang telah diberikan. “Tentu bantuan ini sangat bermanfaat sekali bagi panti dan penghuni panti. Semoga yang memberikan bantuan ini rezekinya tambah banyak dan melimpah ruwah,”ucapnya
Sumber: