Permintaan Gas Elpiji Bakal Berkurang, Penggunaan Listrik Naik, Pesan Penting Diseminasi G20 di Bali Bagian 2
Permintaan Gas Elpiji Bakal Berkurang, Penggunaan Listrik Naik, Pesan Penting Diseminasi G20 di Bali Bagian 2--
BACA JUGA:TPID se-Sumsel Bersinergi Kendalikan Inflasi Jelang HBKN Natal 2022 dan Tahun Baru 2023
Salah satunya, sebut pria yang pernah menjadi guru besar Universitas Indonesia ini, rice cooker atau kompor induksi di kalangan masyarakat sudah mulai marak.
Banyak orang mulai beralih menggunakan kompor induksi dan kompor listrik. Selain karena tampilannya yang modern, kedua kompor ini dinilai lebih aman dari kompor gas karena tidak menggunakan api.
Namun, masih banyak orang yang menganggap bahwa kompor induksi dan listrik adalah jenis kompor yang sama. Meski penampilan dan fitur keduanya terlihat sama, ternyata kedua jenis kompor ini memiliki cara kerja yang berbeda.
Untuk rice cooker atau penanak nasi, mungkin sudah akrab dan familiar bahkan sejak sebelum Covid19 melanda. Dimana, wadah atau alat dapur untuk memasak nasi.
BACA JUGA:10 Ribu Toko Kelontong Meriahkan Pesta Retail SRC
"Jadi masak sekarang sudah simpel, dan praktis tinggal tekan dan tunggu masak, itu semuanya menggunakan listrik,"kata dia. Dampaknya, kata dia pembelian gas (elpiji,read) akan berkurang dan ganti ke listrik.
Tak hanya digitalisasi, pola masyarakat lainnya juga berubah terutama menunjang keseharian rumah tangga. Dimana, listrik akan makin berperan, dan harus menjadi perhatian bersama agar pasokan listrik baru terbarukan diutamakan. ...Tamat
Sumber: