Menparekraf: Palembang jadi Pusat Pariwisata dan Olahraga Nasional

Menparekraf: Palembang jadi Pusat Pariwisata dan Olahraga Nasional

Menparekraf Sandiaga Uno mengunjungi Poparnas 2022 di Palembang, Sabtu, 19 November 2022--

PALEMBANG, RADAR PALEMBANG - Kota PALEMBANG Sumatera Selatan saat ini sedang disiapkan oleh Sandiaga Uno selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk menjadi Pusat pengembangan pariwisata dan olahraga nasional.

Dilansir dari Voi.id, menurut Sandiaga Palembang menjadi pusat pariwisata dan olahraga nasional karena diawali dengan menunjuk Palembang menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Pariwisata Nasional (Poparnas) 2022.

Poparnas 2022 ini diselenggarakan pada tanggal 19-22 November 2022 di Politeknik Pariwisata Palembang.

Pada Poparnas 2022 tercatat sebanyak 385 peserta dan program ini merupakan yang pertama di Indonesia.

BACA JUGA:Menparekraf Puji Teh Ramah Lingkungan UMKM Binaan Kilang Pertamina Plaju Jadi Souvenir G20

Untuk cabang olahraga dari Poparnas 2022 ini yakni bulutangkis, basket 3x3, tenis meja, futsal, E-sport, seni pencak silay dan sport dance competition.

Sandiaga mengatakan bahwa Palembang memang difokuskan dibidangpariwisata berbasis olahraga karena memang hal ini merupakan keunggulannya.

Sandiaga juga menyatakan Untuk kegiatan Poparnas selanjutnya pasti akan dilaksanakan di Palembang juga.

Hal ini sangat didorong oleh Sandiaga karena menurutnya pariwisata olahraga merupakan bagian dari Health Tourism dan memiliki pekuang hingga 2,3 juta lapangan kerja.

BACA JUGA: 4 Fakta dari PHK Besar-Besaran Gojek Tokopedia

" Jadi konsepnya bukan hanya mengedepankan olahraga saja, tetapi terdapat UMKM, hingga industri yang akan terlibat.

Dan saya kira ini merupakan sebuah potensi yang perlu diambil sebagai momentum kebangkitan pariwisata di tengah ancaman resesi global". Jelasnya

Sandiaga berharap bahwa Poparnas 2022 ini sukses sesuai dengan harapan dan dapat berkembang lagi di tahun mendatang.

 

Sumber: voi.id