Bank Mandiri Digitalkan 241 Cabang Serentak di Seluruh Indonesia

Bank Mandiri Digitalkan 241 Cabang Serentak di Seluruh Indonesia

Inovasi Smart Branch by Mandiri yang diluncurkan ini telah mengadopsi fitur-fitur layanan baru, berorientasi kepada nasabah atau customer centric.--Ist

"Ketiga tipe ini kita harap dapat mengakomodir seluruh karakter nasabah maupun masyarakat yang masih membutuhkan layanan perbankan di cabang maupun edukasi finansial dengan lebih nyaman dan interaktif," ujar Riduan didampingi Regional CEO Bank Mandiri Region II/Sumatera 2, Ade Hasballah di sela-sela launching 241 Smart Branch Bank Mandiri di  hall banking Bank Mandiri Kanwil II Palembang, kemarin (29/7).

 

Total ada 241 Smart Branch Bank Mandiri se-Indonesia, dan khusus di Kota Palembang, jumlah cabang yang dioperasikan sebagai Smart Branch, yakni sebanyak 18 cabang terdiri dari 2 Digital Box, 15 Hybrid Branch, dan 1 Upgrade Branch. 

 

Dia menjelaskan, untuk Digital Box akan hadir bagi nasabah yang membutuhkan layanan perbankan secara ekspres tanpa antrian.

 

Adapun, tipe Hybrid Branch hadir untuk membantu nasabah yang membutuhkan layanan cepat dan terdigitalisasi, serta beragam kebutuhan financial yang kompleks lainnya. Untuk tipe ketiga Upgrade Branch (Digital Corner) dihadirkan bagi nasabah yang membutuhkan pendampingan staf dalam bertransaksi dan beragam kebutuhan finansial yang kompleks lainnya. 

 

Ketiga jenis cabang tersebut juga dilengkapi self-service machine, seperti ATM setor tarik, Customer Service Machine (CSM),video conference box yang memungkinkan nasabah berinteraksi secara daring dengan staf Bank Mandiri dan General Banker yang akan memberikan solusi finansial kepada nasabah.

 

Riduan melanjutkan kehadiran Smart Branch by Mandiri guna memberi kemudahan transaksi perbankan bagi nasabah karena proses layanannya yang terintegrasi dengan Livin by Mandiri. 

 

"Melalui fitur Layanan Cabang di Livin by Mandiri, nasabah juga dapat membuat reservasi sebelumnya untuk bertransaksi di Smart Branch by Mandiri dengan lebih cepat, mudah, aman, dan sesuai kebutuhan," ujarnya. 

 

Tak hanya itu, bagi nasabah yang belum melakukan reservasi melalui Livin by Mandiri, Bank Mandiri tetap menghadirkan kemudahan transaksi dengan adanya electronic form (e-Form) yang paperless. 

Sumber: