Alat Pertanian Modern Tingkatkan Produksi Pertanian
RADAR PALEMBANG Untuk meningkatkan hasil produksi pertanian bukan hanya pupuk dan perawatan saja namun juga alat pertanian yang memadai Untuk itu anggota DPR RI Hj Renny Astuti SH SpN memberikan sejumlah alat pertanian kepada kelompok petani di Kabupaten Banyuasin Dengan adanya bantuan ini dapat meningkatkan produktivitas pertanian sehingga hasilnya semakin maksimal kata Renny usai menyerahkan alat pertanian ke Kelompok Tani Banyusin Kemarin 2 8 Menurut Renny dengan meningkatnya hasil produksi petani maka akan menguntungkan petani itu sendiri Para petani bisa meningkatkan hasil produksi pertanian mengingat Kabupaten Banyuasin merupakan satu penghasil pangan di Sumsel Sehingga diharapkan alat pertanian yang diberikan dirawat sebaik mungkin Penggunaannya bisa merata diantara anggota kelompok kata politikus Gerindra ini Ia juga menyampaikan pemberian bantuan ini sebagai wujud komitmen dari pemerintah untuk meningkatkan hasil pertanian Karena diakui atau tidak sekarang ini untuk mendapatkan SDM yang bisa mengerjakan lahan pertanian misalnya tukang tanam di sawah sudah sangat sulit Sehingga dengan peralatan pertanian yang modern tersebut bisa menggantikan tenaga manusia di sawah sekaligus bisa meningkatkan hasil produksi pertanian itu sendiri Alat pertanian yang diberikan Renny secara langsung yaitu Combine Multiguna 2 unit combine transplanter 3 unit TR4 8 unit TR 2 unit pompa cultivator dan rice transplanter zar
Sumber: