BSB Raih Gold Rank, Asia Sustainability Reporting Rating 2021

BSB Raih Gold Rank, Asia Sustainability Reporting Rating 2021

RADAR PALEMBANG Bank Sumsel Babel meraih predikat GOLD RANK untuk penyampaian Sustainability Report tahun 2020 di ajang Asia Sustainability Reporting Rating ASSRAT tahun 2021 yang digelar oleh National Center for Sustainability Reporting NCSR dan ICSP di Hotel Raffles Jakarta Rabu 17 11 2021 ASRRAT merupakan kegiatan penganugerahan penghargaan kepada institusi yang berhasil mengkomunikasikan kinerja keberlanjutannya kepada pemangku kepentingan melalui laporan keberlanjutan Sustainability Report dengan baik Acara penilaian yang diinisiasi oleh NCSR tahun 2021 ini merupakan penilaian yang telah dijalankan sejak tahun 2005 sebelumnya acara penilaian ini dinamakan Sustainability Reporting Awards SRA NCSR merupakan sebuah organisasi independen pertama sejak tahun 2005 yang mengembangkan pelaporan keberlanjutan di Indonesia NCSR juga telah ditunjuk oleh Global Reporting Initiative GRI sebagai Official Partner untuk Asia Tenggara yang meliputi Indonesia Malaysia Singapura dan Filipina Dalam proses penilaiannya setidaknya terdapat tiga aspek penilaian terhadap institusi yaitu aspek triple bottom line ekonomi sosial dan lingkungan perusahaan dampak lingkungan dan sosial dari aktivitas perusahaan serta pencapaian Sustainable Development Goals SDGs dari perusahaan Penilaian dilakukan oleh Juri dan Asesor dari kalangan akademisi Certified Sustainability Reporting Specialist CSRS Indonesia yang berpengalaman Hasil penilaian Gold Rank diperoleh karena Sustainability Report Bank Sumsel Babel memenuhi standar keberlanjutan secara global Global Reporting Initiative dan pemenuhan ketentuan POJK No 51 Tahun 2017 Pencapaian ini sangatlah membanggakan untuk kami dan tentunya hal ini akan memacu kami dalam meningkatkan kualitas pelaporan keberlanjutan kedepannya ujar Achmad Syamsudin Direktur Utama Bank Sumsel Babel Dan sambung dia tentunya kami juga akan menjadikan praktik usaha berkelanjutan sebagai acuan dalam memandu langkah langkah strategis perusahaan agar dapat menjaga keseimbangan ESG yang merupakan indikator penting dalam mengukur keberhasilan perusahaan dalam memberikan kontribusi yang menyeluruh Kami juga mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada tim NCSR yang telah menyelenggarakan kegiatan ini tiap tahunnya ujar Achmad Syamsudin dav nbsp nbsp

Sumber: