BANNER BSB
Banner Honda PCX 160 2025

Cilok Djoedes Gak Cuma Pedas juga Asli Daging Sapi Pilihan

Cilok Djoedes Gak Cuma Pedas juga Asli Daging Sapi Pilihan

RADAR PALEMBANG Masyarakat Palembang tentu sudah tidak asing lagi dengan cilok jajanan khas Bandung yang terbuat dari tepung tapioka dan dilengkapi dengan bumbu kacang atau sambal Namun makanan berbentuk bulat ini disajikan lebih istimewa oleh Imelda pemilik akun melda dido Kita franchise dari Cilok Djoedes khas Bandung yang ada di Jakarta dan sudah memiliki cabang di beberapa kota Untuk membedakan dengan cabang lainnya aku tambahin nama anak aku jadi Cilok Djoedes by Dido tuturnya saat dibincangi beberapa waktu lalu Ditambahkan wanita cantik ini Cilok Djoedes tidak hanya terbuat dari aci saja namun ada penambahan daging sapi asli sehingga rasanya lebih memikat lidah Jadi seperti bakso tapi agak meringkil tidak terlalu halus ujarnya Tersedia berbagai varian mulai dari Cilok Djoedes jamur kuping cilok isi moza cilok unyil cilok ori isi lemak sandung dan cilok tahu Ditawarkan baik dalam bentuk frozen maupun ready to eat Untuk ukuran kecil dibanderol dengan harga Rp 38 000 per pax isi 9 ukuran family pack Rp 65 000 isi 20 all variant Kalau pesen yang frozen bisa tahan sampai 5 bulan lho di freezer imbuhnya Selain sambal pedas khas Cilok Djoedes tersedia juga lima pilihan saus mulai dari saus kacang saus Padang geprek taichan dan saus keju yang dibanderol dengan harga Rp 5 000 Untuk pemesanan Cilok Djoedes bisa melalui ShopeeFood DM Instagram cilokdjoedespalembang dan nomor WhatsApp 0821 8413 3071 hen

Sumber: