BYD Seal 06 GT Resmi Meluncur di China, Mobil Listrik Hatchback Seharga Rp 200 Jutaan

Selasa 22-10-2024,10:18 WIB
Reporter : Maulana Muhammad
Editor : Maulana Muhammad

Sementara sumber penggeraknya, BYD Seal 06 GT versi RWD memiliki dua pilihan motor, yaitu motor permanent magnet synchronous bertenaga 160 kW dan 165 kW.

BACA JUGA:BYD Kenalkan Rival Toyota Alphard, Namanya Xia Diambil dari nama Dinasti Tertua China, Ini Spesifikasinya

BACA JUGA:Beyond Community Resmi Didirikan, Jadi Wadah Para Pemilik Mobil Listrik BYD di Indonesia

Terdapat dua pilihan baterai yaitu 59,52 kWh dengan daya jangkau 505 km atau 72,96 kWh dengan daya jangkau 605 km. Akselerasi 0-100 km/jam tuntas dalam 7,5 detik.

Sedangkan versi AWD hadir dengan motor 110 kW/200 Nm di depan dan motor 200 kW/310 Nm di belakang. Mobil ini bisa melesat dari 0-100 km/jam dalam 4,9 detik.

Versi AWD dibekali baterai 72,96 kWh dengan daya jangkau 550 km. Semua versi BYD Seal 06 GT bisa dikebut sampai 200 km/jam.

Selain itu, tipe tertingginya dilengkapi dengan platform 800V silicon carbide high-voltage. Pengisian baterai dari 30-80 persen cuma butuh waktu 20 menit.

BYD menjual Seal 06 GT dengan harga 136.800 yuan sampai 186.800 yuan. Jika dirupiahka setara dengan Rp 298,5 jutaan sampai dengan Rp 407,4 jutaan.

 

Kategori :