"Jadi kita 2 unit di 2023, 2 unit di 2024, dan nanti 3 unit setelah 2024,"kata Thomas Wijaya, saat masih menjabat Direktur Pemasaran AHM, ketika 2022 lalu.
BACA JUGA:Hore! Punya Motor Listrik Honda EM1 e Bisa Kredit DP Cuma Rp 5 Juta, Cek spesifikasinya di Sini
"Bertahap, kita lihat dulu selama 3 tahun ini penerimaannya seperti apa,"ujar Thomas Wijaya.
Sebelumnya, Astra Motor Sumsel selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda di wilayah Sumatera Selatan resmi telah memperkenalkan sepeda motor listrik Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS.
Perkenalan Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS di Sumatera Selatan digelar di Terassa Social Market, Palembang, Selasa 26 Maret 2024.
Kehadiran Honda EM1 e: menjadi langkah inovasi visioner Honda dalam mengembangkan bisnis sepeda motor listrik.
BACA JUGA:Astra Motor Sumsel Rilis Harga Honda CB150R Streetfire dan CBR150X STD OTR Palembang di Agustus 2024
"Kehadiran Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS di Sumatera Selatan tentunya akan menjadi jawaban atas kebutuhan konsumen yang menginginkan sepeda motor listrik,"ujar Budi Yanto selaku Kepala Wilayah Astra Motor Sumsel, Selasa 26 Maret 2024.
Kehadiran motor listrik Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS memadukan desain modern berkualitas tinggi dengan performa mesin yang dapat diandalkan.