Lalu hadirnya Dong Zhi menjadi penantian, karena mnejadi hari terakhir masa panen, dengan merayakan bersama keluarga di malam hari yang panjang.
Keluarga berkumpul makan hidangan yang bernama Tangyuan atau ronde atau onde berwarna merah muda dan putih dengan rasa kuah yang manis.
BACA JUGA:Tradisi Festival Kue Bulan yang Sesuai Jadwal Sembahyang Tionghoa akan Dirayakan September 2023
Makanan ini adalah lambang dari datangnya rezeki dan keutuhan keluarga.
Sekedar informasi, perayaan ronde merupakan perayaan saat memasuki siklus Dong Zhi, saat musim dingin tiba di Tiongkok.
Masyarakat Tionghoa di Tiongkok membagi musim ke 24 siklus dalam 1 tahun. Dong Zhi adalah siklus ke-22.
Berdasarkan penanggalan kalender Imlek, perayaan Tahun Baru Imlek 2023, atau tahun Kelinci Air 2574 ini akan jatuh pada Minggu, 22 Januari 2023.
Tahun Imlek 2574 juga sama dengan Huangdi Era (HE) 4720 (Penanggalan Taoisme berdasarkan tahun pemerintahan ke-1 Kaisar Kuning).
Setelah melewati Tahun Baru Imlek 2023, masyarakat etnis Tionghoa di Indonesia juga akan merayakan beberapa hari raya penting lainnya, di antaranya seperti Hari Yuan Xiao (Cap Go Meh), Hari Ceng Beng (Ziarah Kubur), Hari Duan Wu (Bakcang & Festival Dragon Boat), Hari Qixi (Chinese Valentine), Hari Zhong Yuan (Sembahyang Rebutan), Hari Zhong Qiu (Kue Pia Bulan; Festival Musim Semi), Hari Chong Yang (9 bulan 9 Imlek) dan Hari Dong Zhi (Festival Ronde).
Berikut Jadwal Festival Perayaan Penting Dalam Tradisi Tionghoa di Tahun 2023 (Imlek 2574) seperti dikutip dari tionghoainfo:
BACA JUGA:10 Menu Imlek Istimewa Yang Dapat Anda Nikmati di The Exelton Hotel Palembang
1. Tahun Baru Imlek (Chun Jie) : Tanggal 01 bulan 01 Imlek 2574 (Minggu, 22 Januari 2023).
2. Hari Raya Cap Go Meh (Yuan Xiao Jie) : Tanggal 15 bulan 01 Imlek 2574 (Minggu, 05 Februari 2023).
3. Hari Ceng Beng atau hari Ziarah Kubur (Qing Ming Jie) : Rabu, 05 April 2023.
Tahun 2023 ada bulan Lun (Lun Gwee), atau tahun penyesuaian (adjusment), dimana terdapat 2 kali bulan yang sama (biasanya 2-3 tahun sekali). Bulan Lun di tahun 2023 akan jatuh pada bulan ke-2 Imlek (jadi akan ada 2 kali bulan 2). Untuk teknisnya, silahkan baca di artikel bulan Lun.
4. Hari Bakcang (Duan Wu Jie), atau perayaan Bak Cang dan festival Perahu Naga : Tanggal 05 bulan 05 Imlek 2574 (Kamis, 22 Juni 2023).