Tapi kembali lagi, ingat luas lahan yang kamu pakai, ya! Agar dapur nggak kelihatan sumpek dan malah kurang cahaya karena tertutup rak.
BACA JUGA:4 Tips Penting Menjaga Kesehatan Saat Cuaca Panas, Sangat Berguna di Musim Kemarau
6. Rak dapur kayu bermotif vertikal
Motif vertikal ini mampu memberi ilusi pada ruangan dapur yang kecil agar tampak lebih tinggi dan luas.
Tak perlu seluruhnya, motif vertikal pada pintu rak saja sudah cukup membantu kok.
Tapi baiknya, perhatikan material kayu yang digunakan, apalagi jika kamu ingin membuat dapur kelihatan lebih modern.
Terlepas dari desain rak yang dipakai, menambahkan pencahayaan di bagian atas meja preparation akan membuat dapur kelihatan lebih mewah dan elegan.
BACA JUGA:Segera Perbaiki! Cara Mengatasi Api Kompor Gas Berwarna Merah Agar Tak Bahaya
7. Rak dapur kaca
Umumnya, material kaca pada rak bisa bikin dapur kelihatan lebih elegan dan mewah.
Untuk memudahkan upaya untuk membuat dapur tampak bersih, konsep ini bisa jadi pilihan yang tepat
Apalagi jika kamu memilih kaca dengan kualitas bagus dan dibuat sliding seperti gambar di atas.
Kamu bisa menggunakan rak dapur kaca ini untuk menyimpan koleksi gelas maupun piring keramik.
Nah, dengan desain rak seperti ini, kamu tak perlu ragu jika nantinya dapur digabung dengan ruang makan berkonsep bar.