Libur Idul Adha 1444 H, BNI Pastikan Layanan Mobile Banking Bakal Naik

Kamis 29-06-2023,11:00 WIB
Reporter : David Karnain
Editor : David Karnain

JAKARTA, RADARPALEMBANG.COM - Transaksi nasabah menggunakan layanan mobile banking diperkirakan akan naik sepanjang libur cuti bersama Idul Adha 1444 H.

Hal ini diungkapkan Corporate Secretary BNI, Okki Rushartomo dalam keterangan resminya dilansir radarpalembang.com, Kamis 29 Juni 2023.

"Tentunya kemeriahan Idul Adha tahun ini akan lebih tinggi, terlebih lagi dengan pengumuman libur panjang dari pemerintah,"kata Okki Rushartomo.

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) terus berupaya untuk menjaga kualitas layanan BNI Mobile Banking dalam menghadapi libur dan cuti bersama Idul Adha 1444 H atau Hijriah. 

BACA JUGA:Sepanjang Kuartal I 2023, Kinerja Pengguna BNI Mobile Banking Catat Kenaikan 24 Persen

"Kami juga akan selalu menyiapkan layanan digital kami dalam kondisi prima untuk dapat memenuhi kebutuhan transaksi yang tinggi," kata Okki Rushartomo.

BNI menghadirkan berbagai program atensi untuk meningkatkan konsumsi masyarakat selama periode libur panjang pertengahan tahun 2023 ini.

Di tengah tren konsumsi yang positif di Indonesia, pihaknya turut menyiapkan berbagai program menarik melalui BNI Mobile Banking untuk membantu nasabah memenuhi kebutuhan sehari-hari.

"BNI senantiasa menjaga kualitas dan kapabilitas BNI Mobile Banking, terutama dalam menghadapi mobilitas tinggi dan hari-hari besar nasional,"kata OKKI Rushartomo.

BACA JUGA:Cuti Bersama Idul Adha 1444 H, BNI Kembali Buka di 30 Juni Nanti, Khusus 2 Layanan Ini?

Seperti diketahui, BNI Mobile Banking mencatatkan kinerja positif sepanjang Kuartal I-2023.

Pada kuartal I-2023, kinerja jumlah pengguna BNI Mobile Banking tercatat mencapai 14,26 juta.

Jumlah pengguna BNI Mobile Banking sepanjang kuartal I-2023 mencatatkan kinerja pertumbuhan sebesar 24,3 persen secara tahunan (Year on Year/YoY).

Hal ini diikuti dengan kinerja jumlah transaksi pengguna BNI Mobile Banking sepanjang kuartal I-2023 yang mencapai 193 juta.

BACA JUGA:Kejahatan Pembobolan Rekening Mengatasnamakan BNI Kembali Marak, Waspadalah? Cek Link Resmi BNI di Sini?

Kategori :