MARTAPURA, RADARPALEMBANG.COM - Seakan tak kunjung usai, anggota DPRD OKU Timur dari Fraksi Demokrat Ibrahim, kembali ribut dengan partainya, Demokrat.
Irahim merasa aneh atas usulan hasil resesnya yang dìsampaikan terkait pembangunan sarana umum, dìanulir oleh Ketua dan Fraksi Partai Demokrat hingga Sekretaris partai. Menurut Ibrahim, usulan yang ia sampaikan kepada Bupati OKU Timur saat paripurna itu merupakan hasil resesnya dengan masyarakat. Sebab, masyarakat memang membutuhkan sarana umum seperti jalan. "Tapi kenapa usulan saya dìtolak oleh Ketua Fraksi Iwan Naburori serta Sekretaris Fraksi Miftahudin Jihad dan Sekretaris Partai Demokrat Irawan. Bahkan saat saya mengkonfirmasi hal ini ke Ketua Fraksi tidak ada jawaban," ujar Ibrahim, Minggu, 28 Mei 2023. BACA JUGA:80 Persen Caleg Demokrat dari Milenial, Sudah Siap Turun Langsung Ibrahim katalan, meskipun saat ini dirinya telah pindah partai, namun ia masih resmi menjadi anggota DPRD OKU Timur Fraksi Partai Demokrat, karena proses Penggantian Antar Waktu (PAW) belum dìlaksanakan. Sehingga ia masih berkewajiban menyampaikan usulan hasil dari resesnya kepada Fraksi Partai Demokrat. "Jadi apa yang dìlakukan oleh Fraksi Partai Demokrat menganulir usulan dari hasil reses tersebut, sangat tidak benar. Saya ini masih anggota DPRD OKU Timur dan tercatat sebagai anggota Fraksi Partai Demokrat. Untuk itu, aneh rasanya jika usulan saya dìanulir, ini ada apa? Jika ada masalah pribadi jangan dìbawa ke partai," tegas Ibrahim. BACA JUGA:Demokrat Sumsel Serahkan Berkas 75 Bacaleg, Yakin Raih 14 Kursi di DPRD Terpisah, Ketua DPC Partai Demokrat OKU Timur Azmi Shofix menjelaskan, jika Ibrahim sudah dìberhentikan dari keanggotaan Partai Demokrat berdasarkan Surat Keputusan (SK) Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat Nomor 18/SK/DPP.PD/III/2023 pada tanggal 02 Maret 2023 yang dìtandatangani langsung Ketua Umum H Agus Harimurti Yudhoyono beserta Sekretaris Jenderal H Teuku Riefky Harsya. "Terkait usulannya yang dìanulir Fraksi Partai Demokrat, mungkin saja fraksi t berpedoman pada SK pemberhentian itu," jelas Shofix. Terkait Ibrahim masih menjadi anggota DPRD Fraksi Partai Demokrat, Azmi Shofix menjelaskan, proses PAW masih berjalan dì internal DPRD OKU Timur. "PAW itu ada prosesnya, dan itu ranah DPRD OKU Timur. Setahu saya saat ini prosesnya sedang berjalan," jelasnya. (*)Demokrat Vs Demokrat, Kembali Ribut Gara-gara Urusan Reses
Senin 29-05-2023,09:02 WIB
Reporter : Edward Ferdinant
Editor : Admin
Kategori :
Terkait
Senin 03-02-2025,09:46 WIB
dr Vera Dilantik Konsultan Manajemen Kesehatan, Komitmen Tingkatkan Kualitas Layanan Kesehatan
Kamis 23-01-2025,12:26 WIB
Dewan Usulkan Pemberhentian Bupati OKU Timur, Enos: Terima Kasih Masyarakat OKU Timur
Senin 13-01-2025,12:42 WIB
DPRD OKU Timur Tolak Kecamatan Baru Belitang Komering Mandiri, Minta Pemkab Lengkapi Persyaratan
Jumat 22-11-2024,10:26 WIB
Jelang Pilwalkot Palembang, Dukungan untuk Yudha-Bahar Kian Deras
Jumat 09-08-2024,12:28 WIB
Sah! Pasangan Hepy-Epsi Dapat Dukungan Partai Demokrat, Maju di Pilkada Pagaralam
Terpopuler
Kamis 29-01-2026,07:54 WIB
Yamaha Mio ZR Street Rally 2026 Gantikan X-Ride Siap Goyang Dominasi Honda BeAT Street
Kamis 29-01-2026,12:34 WIB
Boiyen Resmi Gugat Cerai Suami, Baru 2 Bulan Dinikahi Rully Anggi Akbar
Kamis 29-01-2026,11:02 WIB
Rekor Luar Biasa! Emas Antam Hari Ini 29 Januari Meroket Rp 165 Ribu, Logam Mulia 1 Gram Tembus Rp 3,1 Juta
Kamis 29-01-2026,06:01 WIB
Lokasi Joging Track di Palembang, Coba ke Pinewood Park Country CGC, Pemandangan Pohon Pinus Nan Sejuk
Kamis 29-01-2026,08:34 WIB
Redmi Note 15 5G Smartphone Terbaru Xiomi Tahun 2026 Ditenagai Chipset Snapdragon 6 Gen 3
Terkini
Kamis 29-01-2026,20:45 WIB
Wali Kota Palembang Tegaskan Masyarakat Jangan Dipimpong Saat Berurusan di Rumah Aspirasi
Kamis 29-01-2026,20:29 WIB
Makin Mantap, Dapur Neka Ada Sate Padang khas Pariaman, Sekarang Buka hingga Sore
Kamis 29-01-2026,19:35 WIB
Pegadaian Kanwil III Sumbagsel Catat Pertumbuhan Gadai Emas Signifikan di Januari 2026
Kamis 29-01-2026,17:45 WIB
Jangkau 5.245 Desa BRILiaN, BRI Perluas Dukungan bagi Pengembangan Ekonomi Desa
Kamis 29-01-2026,17:31 WIB