PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM –Telkomsel menyiapkan sejumlah posko layanan haji selama pelaksanaan ibadah haji 2023.
Telkomsel juga membuka kembali layanan pelanggan GraPARI Mekah, baik di Indonesia maupun di Arab Saudi, yang akan beroperasi selama musim haji 2023.
“Telkomsel juga membuka posko di Asrama Haji di lima titik di seluruh Sumbagsel,”kata Vice President Consumer Sales Area Sumatera, Mulya Budiman, Kamis 24 Mei 2023.
Pembukaan posko haji oleh Telkomsel guna memudahkan jemaah haji dalam mendapatkan layanan komunikasi berkualitas melalui paket Roaming.
BACA JUGA:Telkomsel Hadirkan Paket RoaMAX Haji Bagi Jemaah Haji, Cek Keunggulannya di Sini?
Seperti diketahui, Telkomsel menghadirkan solusi kebutuhan akses komunikasi dengan meluncurkan paket RoaMAX Haji.
Paket Telkomsel RoaMAX Haji dapat dinikmati para jemaah haji, baik yang menggunakan layanan Telkomsel Prabayar maupun pascabayar Telkomsel Halo.
Paket Telkomsel RoaMAX Haji dapat diperoleh dengan harga terjangkau mulai dari Rp450 ribu.
Dalam paket Telkomsel RoaMAX Haji sudah dilengkapi kuota internet/data hingga 23GB, kuota telpon hingga 120 menit, kuota SMS hingga 120 pesan, serta ragam pilihan masa aktif untuk 20, 30, dan 45 hari, sesuai kebutuhan jemaah haji.
Berikut daftar lokasi posko layanan haji dari Telkomsel untuk wilayah di Sumbagsel:
1. Posko Haji di Palembang sendiri mulai hadir dari tanggal 26 Mei hingga 21 Juni yang berlokasi di Wisma Haji Palembang.
2. Untuk Posko Haji yang berada di Asrama Haji Lampung mulai hadir dari tanggal 29 Mei hingga 7 Juni 2023.
3. Untuk Posko Haji yang berada di Asrama Haji Bengkulu mulai hadir dari tanggal 5 Juni hingga 10 Juni 2023,
BACA JUGA:Update Haji 2023, Hari Ini 8.446 Jemaah Tiba di Madinah dan 5.792 Jemaah Masuk Asrama