PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Buat kalian yang memiliki modal namun bingung mau memulai usaha atau bisnis apa, ada baiknya mempertimbangkan bisnis franchise minimarket.
Iya saat ini bisnis waralaba atau franchise minimarket sedang ramai diminati banyak orang di Indonesia khusunya untuk dua brand minimarket Alfamart dan Indomaret.
Dua jaringan bisnis franchise minimarket, Alfamart dan Indomaret adalah yang paling terkenal di Indonesia ketimbang jaringan bisnis franchise minimarket lainnya.
Jadi buat kalian yang berminat untuk memulai bisnis franchise minimarket dengan membuka Alfamart atau Indomaret berikut kisaran biaya atau modal yang di perlukan.
BACA JUGA:5 Ide Bisnis untuk Ibu Rumah Tangga, Lumayan Dapat Penghasilan Tambahan Buat Belanja
1. Modal membuka Indomaret
Yang paling pertama dan menjadi syarat utama untuk membuka Indomaret adalah para calon mintra diminta untuk mengajukan lokasi yang potensial.
Tentunya tempat yang dipilih haruslah bangunan yang sudah berdiri dan memiliki Izin Mendirikan Bangunan (IMB).
Sedangkan untuk niaya modal membuka sebuah gerai Indomaret diperlukan biaya lebih kurang sekitar Rp 494 juta.
BACA JUGA:Jadi Sumber Penghasilan Tambahan, Berikut 4 Ide Bisnis yang Bisa Dirintis Tahun Ini
Biaya tersebut meliputi beberapa komponen seperti di bawah ini:
1. Franchise fee untuk 5 tahun Rp 36 juta
2. Promosi dan persiapan pembukaan toko Rp 9,5 juta
3. Renovasi dan tambah daya listrik Rp 221,5 juta (estimasi biaya renovasi bangunan apabila bangunan awal bukan ruko, maka akan ada penyesuaian biaya)
4. Peralatan elektronik dan non-elektronik Rp 227 juta