5 Referensi Kuliner Enak di Culinary Trans Vaganza, Hari Ini Penutupannya

Minggu 05-03-2023,10:38 WIB
Reporter : Henny Efendi
Editor : David Karnain

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM – Hanya hari ini kesempatan berburu 69 tenan jajanan baik tradisional dan kekinian yang bakal bikin kamu ngiler di Culinary Trans Vaganza.

Ya, festival makanan bertajuk Culinary Trans Vaganza volume 2 yang dibuka mulai 24 Februari 2023 di Lapangan Parkir Transmart PCC Radial, akan berakhir hari ini, Minggu 5 Maret 2023.

Festival kuliner di Lapangan Parkir Transmart PCC Radial yang diselenggarakan oleh pemilik akun Instagram @makanpakereceh, Dina Oktaviany Putri berserta tim ini ingin menonjolkan sisi budaya nusantara.

Menurut Dina Oktaviany Putri, Minggu 5 Maret 2023, Culinary Trans Vaganza di Lapangan Parkir Transmart PCC Radial tahun ini sedikit berbeda dibandingkan tahun lalu, lebih menonjolkan sisi budaya nusantara.

BACA JUGA:Kurmin: Kuliner Harus Gandeng Media

"Kalau sebelumnya kita (Culinary Trans Vaganza) lebih mengangkat anime cosplay, tahun ini kita menghadirkan sanggar kreasi, sanggar teater budaya, namun cosplay tetap ada," ujarnya.

Pihaknya juga berharap, dengan hadirnya Culinary Trans Vaganza Lapangan Parkir Transmart PCC Radial ini dapat menjadi destinasi wisata kuliner buat anak-anak, keluarga, dan penikmat kuliner.

Untuk itu, pihaknya juga sangat selektif menyeleksi tenan-tenan yang ikut meramaikan Culinary Trans Vaganza di Lapangan Parkir Transmart PCC Radial karena selain enak, tenan harus memiliki keunikan, menarik saat pembuatan dan penyajian.

Berikut 5 tenant kuliner yang bisa jadi referensi kamu versi radarpalembang.com di Culinary Trans Vaganza di Lapangan Parkir Transmart PCC Radial, salah satu ada kudapan khas Negeri Sakura.

BACA JUGA:4 Resep ala Ekstrakurikuler Kuliner Sekolah Kusuma Bangsa Palembang

1.Tahu Bakso Abimanyu

Bukan rahasia lagi, jajanan satu ini sudah sangat lekat di lidah Wong Kito karena tahu yang di dalamnya diisi dengan adonan bakso yang kenyal dan padat menjadi favorit pengunjung mulai dari anak-anak hingga dewasa.

Selain tahu bakso, tahu walik juga kerap dipilih pengunjung dan kedua menu ini terasa lebih sedap dengan cocolan sambal merah yang pedas menggigit.

Untuk tahu bakso dan tahu walik dibanderol dengan harga Rp 20.000 per porsi isi lima lengkap dengan sambal merah.

Kategori :