Queiroz sempat memuji kemampuan serta ketangguhan para pemain timnas Iran yang bisa tampil dengan maksimal walau di bawah tekanan.
Aksi Suporter Bela Wanita Iran
Terdapat Aksi masuk ke dalam lapangan dilakukan seorang suporter Piala Dunia Qatar 2022 pada laga Selasa tanggal 29 November 2022.
Suporter tersebut nekat berlari masuk ke dalam lapangan di tengah-tengah laga Portugal vs Uruguay.
BACA JUGA:Viral Achraf Hakimi Cium Kening Ibunda Usai Menang Atas Belgia
Dia membawa bendera pelangi dan fans tersebut juga membawa pesan-pesan lain yang tertulis di depan dan belakang bajunya.
Dilansir dari laman Marca.com, kejadian tersebut terjadi beberapa saat sebelum pemain Bruno Fernandes mencetak gol pembuka bagi timnya.
Lalu tiba-tiba ada seorang supporter pria berlari sambil mengibarkan bendera pelangi.
Supporter itu memakai kaos berwarna biru yang didepan kaosnya tersebut bergambar logo Superman dengan terdapat tulisan "Selamatkan Ukraina" di depan dan dibelakang kaosnya juga terdapat tulisan "Hormati Wanita Iran".
BACA JUGA:Messi Ungkap Akan Pensiun Usai Piala Dunia Qatar 2022
Supporter tersebut juga sempat menyuarakan protesnya mengenai hak-hak wanita di Iran, perang di Ukraina, serta kebijakan Qatar terhadap LGBT.
Kemudian pihak keamanan mengejarnya dan langsung segera menariknya ke luar lapangan pertandingan.
Bahkan Wasit asal Iran, yakni Alireza Faghani juga terlihat merebut bendera pelangi dari tangan suppoter tersebut.
Untuk diketahui, FIFA dan Qatar dikecam oleh negara-negara pendukung gerakan "one-love" karena pelarangan atribut tersebut.
Merupakan sebagai bagian dari kampanye "OneLove", tujuh negara pendukung gerakan tersebut, berencana memakai simbol LGBT di ban lengan kapten mereka saat laga.
Tetapi, federasi sepak bola berubah pikiran pada menit terakhir setalah mereka mengetahui bahwa pemain yang berani mengenakan simbol tersebut bisa dihadiahi kartu kuning.