RADAR PALEMBANG - Bakal hadirnya kelenteng cantik dan megah yakni Kelenteng Wee Leng Keng Marga Tan di kota Palembang dalam waktu dekat ini setelah direnovasi, disambut positif oleh tokoh masyarakat Sumatera Selatan dan Bangka Belitung Dato H Ramli Sutanegara.
Menurutnya, hadirnya kelenteng cantik dan megah itu bakal menambah tempat wisata baru di kota Palembang tentunya hal ini bisa meningkatkan dunia pariwisata di kota Palembang.
“Bagi wisatawan yang berkunjung kekota Palembang pasti tertarik dan ingin melihat bagaimana sih bentuk kelenteng yang cantik dan megah tersebut,”ucap mantan anggota MPR RI asal Sumsel ini.
Sebagai masyarakat kota Palembang tentu harus mendukung pembangunan kelenteng tersebut. “Iya pemerintah sendiri juga sangat mendukung pembangunan tempat ibadah baik itu masjid, gereja, vihara, pura dan kelenteng yang cantik dan megah karena bisa menambah daya tarik suatu daerah,”katanya.
Ramli juga menceritakan kalau kelenteng di kota Palembang memang sejak jaman kesultanan Palembang sudah ada. Bahkan dikawasan Ulu ada puluhan jumlahnya dan masyarakat disana yang mayoritas Islam menerimanya. “Itu yang luarbiasa di kota Palembang kerukunan umat beragamanya sangat baik dan layak di contoh,”ucapnya.
Sementara itu Arifin, ketua Kelenteng marga Tan mengatakan kalau Kelenteng Wee Leng Keng milik marga Tan terletak di jalan Bambang Utoyo lorong Kerukunan Palembang
Arifin ketua kelenteng Marga Tan mengatakan, kalau kelenteng ini sudah puluhan tahun berdiri namun belum pernah direnovasi