RADAR PALEMBANG - Guna mewujudkan akselerasi dan pemerataan pembangunan di Kabupaten Muara Enim, Rabu (3/8) Pj Bupati Muara Enim, Kurniawan, AP., M.Si., melaksanakan kunjungan kerja ke PT. Bukit Asam, Tbk. (PTBA) di Komplek Tanah Putih, Kelurahan Tanjung Enim, Kecamatan Lawang Kidul. Dengan mengikutsertakan para kepala perangkat daerah, Pj Bupati berharap PTBA dapat terus memantapkan komitmen dan dukungannya terhadap berbagai program pembangunan di Bumi Serasan Sekundang.
Kunjungan kerja yang diterima oleh Direktur Operasi dan Produksi, Suhedi serta Vice President Suistanability PTBA, Hartono ini berlangsung suasana santai penuh keakraban. Pj Bupati berharap beberapa rencana kegiatan Pemkab Muara Enim di tahun 2022-2023, seperti pembangunan dinding penahan tanah (turap) di sepanjang Jembatan Enim I dan II, pembangunan trotoar di ibukota kabupaten, fasilitas pelayanan hemodialisa di RSUD dr. H.M. Rabain dan pembangun gedung Diklat Kabupaten Muara Enim mendapat dukungan dari program tanggung jawab sosial perusahaan (Corporate Sosial Responsibility/CSR) PTBA.
"Saya berharap 4 kegiatan ini dapat disupport PTBA dalam program CSRnya," ungkap PJ Bupati. Lebih lanjut Pj Bupati didampingi Pj. Sekda, H. Riswandar, S.H., M.H., juga menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya atas dukungan PTBA terhadap kemajuan Kabupaten Muara Enim, terutama dalam penataan maupun revitalisasi Tanjung Enim dan sekitarnya.
Sementara itu, Direktur Operasi dan Produksi PTBA, Suhedi menyambut baik berbagai rencana program pembangunan yang diusulkan. Dirinya menegaskan PTBA berkomitmen mendukung dan memberikan perhatian khusus terhadap pembangunan Kabupaten Muara Enim. (Yan)