Kilang Pertamina Plaju Prioritaskan Aspek Keselamatan di Lingkungan Kerja

Kilang Pertamina Plaju Prioritaskan Aspek Keselamatan di Lingkungan Kerja

Pelatihan program Advanced First Aid Training dari Fungsi Health-HSSE Kilang Pertamina Plaju bertujuan untuk meningkatkan kemampuan individu dalam merespons dengan cepat dan efektif kondisi medis mendesak.--Doc.radarpalembang.disway

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit III Plaju terus berkomitmen menerapkan aspek-aspek Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) atau Health, Safety, Security & Environment (HSSE) dalam kegiatan operasional dan bisnisnya.

Salah satu upaya yang dijalankan Kilang Pertamina Plaju adalah meningkatkan kapasitas, keterampilan, serta pemahaman para pekerja dalam menghadapi kondisi berbahaya saat bekerja.

Untuk diketahui, Kilang Pertamina Plaju memiliki tim First Aider yang berfungsi sebagai pemberi pertolongan pertama dalam situasi darurat di tempat kerja.

Tim First Aider Kilang Pertamina Plaju ini terdapat pada setiap fungsi atau departemen, dan dilembagakan secara formal oleh General Manager.

BACA JUGA:Pekerja Kilang Pertamina Plaju Donorkan 300 Kantong Darah, Wujud Kepedulian pada Kemanusiaan

Untuk meningkatkan kapasitas tim First Aider, Kilang Pertamina Plaju membekali program Advanced First Aid Training dari Fungsi Health-HSSE, dan menggandeng International SOS (International SOS Assitance, Inc) sebagai narasumber, yang juga sekaligus memberikan bimbingan pada pelatihan ini.

Pelatihan program Advanced First Aid Training dari Fungsi Health-HSSE Kilang Pertamina Plaju bertujuan untuk meningkatkan kemampuan individu dalam merespons dengan cepat dan efektif kondisi medis mendesak.

"Dengan kemampuan yang lebih mendalam, pekerja yang terlatih dapat merespons dengan cepat dalam keadaan darurat dan membantu menyelamatkan jiwa," ujar Pjs Area Manager Communication, Relations dan CSR Kilang Pertamina Plaju, Perliansyah, Jumat 15 September 2023.

Materi pelatihan program Advanced First Aid Training dari Kilang Pertamina Plaju Fungsi Health-HSSE yang diberikan mencakup teknik-teknik canggih dalam pertolongan pertama.

BACA JUGA:Kilang Pertamina Plaju Ekspor 2,13 Juta Barel Produk Unggulan

Seperti CPR (Cardiopulmonary Resuscitation) tingkat lanjut, penanganan luka yang serius, pembuatan penyangga dan mobilisasi, serta respon terhadap kondisi medis yang lebih kompleks.

Pelatihan pertolongan pertama tingkat lanjut seringkali melibatkan latihan praktis, peserta program Advanced First Aid Training dari Kilang Pertamina Plaju Fungsi Health-HSSE berpartisipasi dalam simulasi situasi darurat. 

Ini membantu peserta program Advanced First Aid Training dari Kilang Pertamina Plaju Fungsi Health-HSSE untuk mengaplikasikan pengetahuan teoritis mereka dalam situasi nyata.

BACA JUGA:Kapasitas Produksi CDU Kilang Pertamina Plaju Meningkat Jadi 91,3 Ribu Barel per Hari

Sumber: